DPP Kota Bukittinggi Gelar Pembinaan kepada Petani, Penyuluh Pertanian serta Perikanan

    DPP Kota Bukittinggi Gelar Pembinaan kepada Petani, Penyuluh Pertanian serta Perikanan
    DPP Kota Bukittinggi Gelar Pembinaan kepada Petani, Penyuluh Pertanian serta Perikanan

    BUKITTINGGI - Bertempat di Balai Penyuluhan Pertanian (BPP) Kecamatan Mandiangin Koto Selayan kembali dilaksanakan Training (pembinaan/ pelatihan) kepada para petani dan penyuluh pertanian dan perikanan, Rabu 24 April 2024.

    Diikuti oleh perwakilan kelompok tani yang membudidayakan ayam KUB, Penyuluh Pertanian, Penyuluh Perikanan, POPT, Bidang Penyuluhan, Bidang Peternakan Perikanan dan Kesehatan Hewan, dibuka langsung Kepala Dinas Pertanian Pangan Kota Bukittinggi Hendry.

    Training ini dilaksanakan sebagai bagian dari upaya peningkatan kapasitas petani dan penyuluh pertanian dalam melaksanakan kegiatan penyuluhan/pendampingan di wilayah kerja masing-masing, serta menyamakan persepsi dalam meningkatkan kinerja pembangunan pertanian di Kota Bukittinggi khususnya dalam membudidayakan Ayam KUB.

    Kali ini mengupas tentang teknis budiddaya Ayam KUB serta pengelolaan pakan untuk ayam pedaging dan petelur, yang disampaikan menarik dan interaktif oleh Winda Rahayu, S.ST Penyuluh Pertanian Ahli Pertama BPSIP Sumatera Barat.

    Dalam kesempatan ini Kepala Dinas menghimbau agar petani/peternak terus melaksanakan peningkatan produksi, produktivitas dan populasi ternak serta mempertahankan keberlanjutan usaha dengan memperhatikan biaya penyusutan usaha dan pengelolaan hasil sampingan (kompos).

    "Sehingga tidak ada sumberdaya yang terbuang yang merupakan salah satu prinsip sistem pertanian berkelanjutan, " pungkas Hendri.(LS).

    bukittinggi sumatera-barat
    Linda Sari

    Linda Sari

    Artikel Sebelumnya

    DPP Kota Bukittinggi Sampaikan Info Harian...

    Artikel Berikutnya

    Begini Kata Kepala Dinas Pertanian dan Pangan,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Eks Dirut Pertamina Luhur Budi Djatmiko Ditetapkan Tersangka, Apa Kasusnya?
    Jaga Kesehatan Tubuh, Prajurit Korem 012/TU Laksanakan Olahraga Bersama
    Menteri ATR/BPN Temui Kapolri Untuk Kerjasama Berantas Mafia Tanah Tanpa Toleransi

    Ikuti Kami