Forum Bela Negara Gelar January Festival di Pasa Ateh

    Forum Bela Negara Gelar January Festival di Pasa Ateh
    Forum Bela Negara gelar January Festival dengan berbagai perlombaan

    Bukittinggi, - Forum Bela Negara Gelar January Festival di Pasa Ateh dengan menyelenggarakan berbagai perlombaan yang berlokasi di Pasar Atas selama dua hari berturut-turut pada hari Sabtu dan Minggu  (28-29 Januari 2021).

    Mengangkat tema Bela Negara FBN mengadakan lomba baca puisi, lomba menyanyi (Minang)Golden Memories dan fashion show tingkat SD SMP SMA se-Sumatera Barat.

    Ketua ketua Forum Bela Negara (FBN) Kota Bukittinggi mengatakan, sikap dan perilaku warga negara yang teratur, menyeluruh, terpadu dan berlanjut yang dilandasi oleh kecintaan pada tanah air, kesadaran berbangsa dan bernegara serta keyakinan akan pancasila sebagai ideologi.

    " Acara ini bertujuan untuk mengembangkan bakat generasi muda Khususnya Kota Bukittinggi,   dimana sebagai organisasi Forum Bela Negara merasa terpanggil untuk mengairahkan kembali kegiatan positif seperti, " kata Loli.

    Lanjut dikatakannya, Ini menjadi program selanjutnya, dan akan di adakan sekali 3 Bulan, guna meningkat silaturrahmi kepada adik adik generasi muda, sebenarnya kegiatan di gelar pada Bulan Desember lalu, karena berbenturan dengan acara pedati di undur hingga sekarang

    "Kedepannya peserta dari kegiatan ini lebih banyak, kita jangan melihat menang atau kalah, karena untuk tampil di depan umum itu sudah sangat kita apresiasi, sebab dengan beraninya adik adik generasi muda tampil di depan umum, itu merupakan sudah bentuk Bela Negara, karena mental kita sudah terlatih untuk tidak menyerah, " pungkasnya.

    Sementara itu Wakil Ketua DPRD kota Bukittinggi Nurhasra yang hadir pada acara tersebut kepada wartawan mengatakan kreatifitas generasi muda dapat terasah dalam penampilan penampilan dari lomba ini, berbagai macam ekspresi yang mereka tampilkan, guna menjadi yang terbaik,

    "Hal ini kita harapkan dapat memicu motivasi bagi masyarakat luas, terutama kota Bukittinggi yang menjadi tujuan wisata, karena kota wisata identik dengan seni di samping pesona alam yang indah, selain itu dengan adanya festival ini di harapkan PAD kita juga meningkat, " harap Nur Hasra.

    Lebih lanjut Nurhasra juga menghimbau kepada sekolah sekolah untuk bisa tampil apabila ada kegiatan kegiatan pergelaran seni Budaya, lomba baca puisi, dan lain lain yang bersifat positif, karena dapat menambah percaya diri dari siswa/i tersebut, untuk menampilkan hasil karya mereka, " pungkasnya.

    LindaFang

    bukittinggi sumatera-barat
    Linda Sari

    Linda Sari

    Artikel Sebelumnya

    Bonita Umrah Utamakan Kualitas, Sesuai dengan...

    Artikel Berikutnya

    Wako Erman Safar Gratiskan Ratusan Pelajar...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Eks Dirut Pertamina Luhur Budi Djatmiko Ditetapkan Tersangka, Apa Kasusnya?
    Jaga Kesehatan Tubuh, Prajurit Korem 012/TU Laksanakan Olahraga Bersama
    Menteri ATR/BPN Temui Kapolri Untuk Kerjasama Berantas Mafia Tanah Tanpa Toleransi

    Ikuti Kami