Bukittinggi– Tim Satuan Kerja Keamanan Ketertiban Kota (SK4) Bukittinggi, Sumatera Barat (Sumbar), menggelar razia balap liar yang mengganggu kenyamanan masyarakat di bulan Ramadhan .
Pada Razia tersebut dilakukan di Gulai Bancah, Kecamatan Mandiangin Koto Selayan, Sabtu malam (08/04).
Kasat Pol PP Bukittinggi Efriadi mengatakan, dalam razia ini tim SK 4 berhasil mengamankan sejumlah pelaku balap liar.
Balap liar ini berlangsung di Jalan Kusuma Bhakti. Saat tim tiba di lokasi, para pebalap lari berhamburan.
“Kita melakukan pengejaran dan berhasil mengamankan 8 pembalap. Para pembalap ini dibawa menuju Mako Satpol PP, ” tutur Kasat Efriadi, Minggu 9 April 2023.
Dikatakan Efriadi, para pembalap yang rata-rata masih di bawah umur itu kemudian diberikan pembinaan.
“Orang tuanya juga kita panggil dan ada sanksi denda administrasi sesuai dengan Perda 3 tahun 2015, ” ungkap dia.
Satpol PP mengingatkan agar orang tua tetap memperhatikan anak-anaknya dan kepada warga, diminta segera melapor jika melihat ada kegiatan balap liar.
Tak hanya itu, Satpol PP Bukittinggi juga menegaskan bakal rutin menggelar patroli demi terciptanya keamanan dan ketertiban di tengah masyarakat.
(*)